Perpamsi Sukses Selenggarakan IWWEF 2023

Perpamsi Sukses Selenggarakan IWWEF 2023

Foto: Buana Fanastar, Dewan Direksi Samaindo di IWWEF 2023, (Sumber: Dok. Pribadi)

(KALTIMCHOICE.COM) JAKARTA – Indonesia Water and Wastewater Expo and Forum (IWWEF), adalah event dua tahunan yang diselenggarakan oleh PERPAMSI. Sebelumnya, event ini dikenal dengan nama Nusantara Water. Tahun ini IWWEF dilaksanakan di Hotel Bidakara, Jakarta pada 6-8 Juni 2023.

IWWEF dihadiri tak kurang dari 5.000 pengunjung (yang terdiri dari para stakeholder air minum dan air limbah) dari dalam maupun luar negeri. Di samping para pengambil kebijakan, pakar, pelaku bisnis, dan para pelaku (operator) air minum dan air limbah, kegiatan berskala internasional juga melibatkan kalangan pendidikan dan masyarakat luas dengan tujuan memberikan pemahaman mengenai pentingnya melestarikan air sebagai sumber kehidupan.

Hadir pula di acara Buana Fanastar selaku dewan Direksi CV Samaindo yang berdomisili di Samarinda, Kalimantan Timur. CV. SAMAINDO adalah perusahaan lokal Samarinda, yang bergerak pada penyediaan produk – produk energi terbarukan dan produksi mesin berteknologi mutakhir.

Dikonfirmasi via telepon oleh Kaltim Choice, Buana mengatakan, “Acara (IWWEF 2023) banyak (memberikan) insight mengenai teknologi pengolahan air, sangat bermanfaat (untuk) dibawa dan diaplikasikan kedepan”

Samaindo sendiri yang berdiri sejak tahun 2016 sudah banyak memberikan sumbangsih terhadap teknologi terbarukan di Indonesia khususnya di bidang pengolahan air, selain secara lingkup lokal Samaindo juga telah bermitra dengan rekanan nasional seperti Kementerian Sosial dan Kementerian Kelautan dan Perikanan. (KC/DH)