KPU Kubar tetapkan DPRD Terpilih, Kursi Terbanyak di raih PDI-P

(KALTIMCHOICE.COM) Kubar – Hasi rapat pleno terbuka, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Barat menetapkan DPRD terpilih pada pada Pemilu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Barat 2024. Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Kutai Barat, Rintar Pasaribu saat dihubungi wartawan, Sabtu (4/5).
Terdapat 25 caleg terpilih hasil Pemilu 2024. Dari total keseluruhan, PDI Perjuangan meraih kursi terbanyak dengan perolehan 6 kursi, Partai Golkar 5 kursi, Partai Gerindra 3 kursi, Partai Demokrat 2 kursi, Partai Hanura 2 kursi, Partai Nasdem 2 kursi, PAN 2 Kursi, PKB 1 kursi, Perindo 1 kursi dan PKS 1 kursi.
“Sudah ditetapkan 25 caleg terpilih hasil Pemilu 2024,” kata Ketua KPU Kabupaten Kutai Barat, Rintar Pasaribu,kepada Kaltimpost, Sabtu 4 Mei 2024.
Rintar menyebut secara rinci daftar partai politik yang mendapatkan kursi. Berikut nama-namanya; Daerah Pemilihan (Dapil) Kutai Barat 1, dari PDIP Yelmianus Handian, Yudi Hermawan, Potit, Partai Gerindra Abram Christ Ernez, Partai Golkar, Agustinus, H. M. Zainudin, Partai Demokrat Adrianus. Partai Nasdem Agus Sopian, Partai Kebangkitan Bangsa Rita Asmara Dewi, Partai Hanura Rul Riskha Risandi, PAN Nanang Aspianur, Perindo Minarsih.
Baca juga: https://kaltimchoice.com/kpu-paser-ingtakan-dprd-terpilih-soal-lhkpn/
Pada Dapil Kutai Barat 2, PDI Perjuangan Ridwai, Partai Golkar Achmad Syaiful Acong, Partai Nasdem Suharna, Partai Demokrat Meni Debora, PAN H. Sopiansyah, PKS H. Ellyson dan Partai Gerindra Sadli.
Sementara pada Dapil Kutai Barat 3 yakni Partai Golkar Rosaliyen, Oktavianus Jeck, Partai Gerindra Sepe, PDI Perjuangan Henrik, Jelly Welma Katupaian dan Partai Hanura H. Aula.
“Anggota DPRD Kubar Dapil 1 sebanyak 12 kursi, Dapil 2, 7 kursi dan Dapil 3, 6 kursi ,” terangnya.
(KC/SA)
Leave a Reply